Disdikbud Lampung Tuai Apresiasi

- Jurnalis

Rabu, 25 Juni 2025 - 13:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARA LAMPUNG, seruntingnews – Upaya Dinas Pendidikan Provisi Lampung dalam melaksanakan Seleksi Penerimaan Siswa Baru (SPMB) tahun 2025 yang Transparan dan Akuntable di Provinsi Lampung menuai apresiasi dan pujian dari berbagai pihak.

Kepala Ombudsman Provinsi Lampung, Kepala BMMP Provinsi Lampung dan pemerhati pendidikan menyampaikan apresiasi tinggi kepada Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Lampung atas kelancaran dan transparansi pelaksanaan SPMB tahun ini.

Kepala Ombudsman Provinsi Lampung, Nur Rohman mengatakan, Pihaknya menilai Disdik Lampung telah berhasil menciptakan iklim SPMB yang minim celah untuk praktik kecurangan atau intervensi pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

“Ini adalah langkah maju yang patut dicontoh. Transparansi dan akuntabilitas dalam SPMB adalah kunci untuk memastikan setiap anak mendapatkan kesempatan yang sama untuk mengenyam Pendidikan,” kata Nur Rohman kepada media ini. Rabu (25/06)

Bahkan, kata dia, beberapa perubahan regulasi terkait SPMB tidak hanya SMA/SMK tapi juga dari SD dan SMP. Upaya yang dilakukan dalam proses kita apresiasi termasuk kecepatan penyelesaian permasalahan.

“Hanya memang tidak cukup hanya komitmen awal tapi harus konsisten dan tetap membuka diri dan mengevaluasi karena memang baru pertama maka pasti ada beberapa kekurangan dan perlu perbaikan ke depan supaya bisa lebih baik lagi,” tegasnya

Baca Juga :  Polda Lampung Salurkan 300 Paket Sembako untuk Driver Ojek Online di Hari Bhayangkara ke-79

Sementara, kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Lampung (BPMP) Dr Khairullah mengungkapkan, jika Pelaksanaan Sistem Penerimaan Siswa Baru (SPMB) Tahun ajaran 2025/2026 di Provinsi Lampung telah berjalan dengan baik sampai pada tahap pengumuman kelulusan yang telah dilaksanakan.

“Hal ini merupakan hal positif dalam rangka pelaksanakan layanan pendidikan bagi masyarakat yang harus diapresiasi secara bersama. Hingga dilaksanakan pengumuman kelulusan pada hari ini hampir tidak ada permasalahan yang berarti yang dapat menghambat pelaksanaan SPMB tahun 2025 ini secara berarti,”ucapnya

Hal ini, sambung dia, menunjukkan bahwa semua pihak yang berperan secara langsung maupun tidak langsung telah bekerja secara baik dan menciptakan suasana yang kondusif dalam terlaksananya semua tahapan dalam SPMB Tahun 2025 secara adil dan transparan.

Selain itu, pihaknya juga memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung yang telah berperan aktif dalam menjamin penyelenggaraan SPMB tahun 2025 ini berjalan secara objektif dan transparan.

“BPMP Provinsi Lampung melalui tim SPMB tahun 2025 juga telah melakukan monitoring dan evaluasi ke beberapa sekolah pada saat maupun pasca SPMB serta menjalin komunikasi dan koordinasi yang baik dengan pihak-pihak yang terkait, sehingga saya ucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada mereka,” terangnya

Baca Juga :  Pemkab Tulang Bawang Barat dan BAZNAS Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Tiyuh Pagar Dewa

Hal senada juga diungkapkan Pemerhati Pendidikan Lampung Ardiansyah, bahwa dirinya salut dan sangat mendukung sikap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung Thomas Amirico yang tetap konsisten menegakkan aturan sesuai juknis (petunjuk teknis) yang ada.

“Dukungan yang bisa kita lakukan pertama dari diri kita sendiri untuk tidak meminta tolong, menitipkan calon yang semestinya nggak lulus menjadi lulus,” urainya

Ia menerangkan, semua pihak harus mendukung apa yang telah dilakukan Disdikbud Lampung. Karena telah tranparan dalam proses SPMB.

“Jadi kita semua mendukung sikap dan konsistensi Kadis dengan melakukan pengawasan.Karena Kadis pasti punya keterbatasan dalam mengawasi regulasi yang ada. Sebab tidak menutup kemungkinan ada oknum staf dan jajarannya yang melakukan pelanggaran itu, baik disengaja maupun tidak disengaja,” terangnya

Menurut Bang Aca sapaan akrabnya, seluruh pihak juga harus berani menyuarakan dugaan pelanggaran, apalagi jika ada indikasi permainan dalam proses kelulusan.

“Sampaikan, baik langsung ke Kadisnya atau bahkan bisa juga disampaikan ke publik. Namun harus didukung data yang akurat, Misalnya ada siswa yang harusnya nggak lulus tapi karena dia anak pejabat atau mantan pejabat akhirnya diluluskan maka publik harus bersuara,” tandasnya.

Berita Terkait

Lomba Kreasi Sambal Uleg Seruit Lampung Meriahkan K-Fest 2025
Lomba Menembak Bhayangkara Polda Lampung 2025, Adu Ketangkasan Forkopimda hingga Kapolres*
Ganja dalam Bagasi Bus: PJR Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan 4 Kg di Tol Bakter
Pemerintah Provinsi Lampung Apresiasi Kejuaraan Nasional Softball 2025
 LSF Kapolda Cup 2025: Ribuan Atlet Muda Bersaing di Bandar Lampun
Polda Diharap Inventalisir PERBAKIN Terkait Peredaran Senpi dan Amunisi Ilegal
Polisi Bongkar Pabrik Senjata Rakitan di Lampung, Tiga Tersangka Ditangkap  
Polda Lampung Salurkan 300 Paket Sembako untuk Driver Ojek Online di Hari Bhayangkara ke-79

Berita Terkait

Sabtu, 5 Juli 2025 - 21:04 WIB

Lomba Kreasi Sambal Uleg Seruit Lampung Meriahkan K-Fest 2025

Jumat, 4 Juli 2025 - 16:14 WIB

Lomba Menembak Bhayangkara Polda Lampung 2025, Adu Ketangkasan Forkopimda hingga Kapolres*

Rabu, 2 Juli 2025 - 20:24 WIB

Ganja dalam Bagasi Bus: PJR Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan 4 Kg di Tol Bakter

Senin, 30 Juni 2025 - 07:26 WIB

Pemerintah Provinsi Lampung Apresiasi Kejuaraan Nasional Softball 2025

Minggu, 29 Juni 2025 - 11:23 WIB

 LSF Kapolda Cup 2025: Ribuan Atlet Muda Bersaing di Bandar Lampun

Berita Terbaru

Way Kanan

Bupati Ayu: ICMI, Mitra Pembangunan Way Kanan

Selasa, 8 Jul 2025 - 20:42 WIB