Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri TA 2025 Polda Lampung

- Jurnalis

Rabu, 30 Juli 2025 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung, seruntingnews.id– Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Lampung melaksanakan Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2025. Rabu(30/7/25)

Upacara ini dihadiri langsung oleh Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika selaku Inspektur Upacara dan Wakapolda Lampung Brigjen Pol Ahmad Ramadhan bersama Pejabat Utama Polda Lampung serta para gadik, instruktur dan staf pengajar SPN Polda Lampung.

Sebanyak 123 siswa bintara Polri akan menjalani pendidikan selama 7 bulan untuk membentuk karakter Polri yang profesional, bermoral dan modern sebagai calon anggota Polri dimasa yang akan datang.

ADVERTISEMENT

Donasi

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika memberikan nama batalyon pendidikan Polri ini “Laksana Hantara Santika”, yang memiliki arti “Bhayangkara yang setia dan gagah untuk melindungi rakyat demi kedamaian”. Nama tersebut diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk mengabdikan diri dengan penuh loyalitas dan keberanian dalam menjalankan tugas kepolisian.

Baca Juga :  Polda Lampung Salurkan 300 Paket Sembako untuk Driver Ojek Online di Hari Bhayangkara ke-79

Nama ‘Laksana Hantara Santika’ harus menjadi semangat bagi peserta didik untuk selalu setia pada tugas dan berani membela kebenaran,” Ucap Kapolda.

Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika, dalam sambutannya menegaskan pentingnya pembentukan karakter dan kedisiplinan selama masa pendidikan.

“Peserta didik diharapkan memanfaatkan kesempatan ini untuk menimba ilmu, keterampilan, dan membentuk kepribadian sebagai insan Bhayangkara yang profesional, bermoral, dan modern. Selama pendidikan, para siswa harus menjalani setiap tahap dengan sungguh-sungguh, penuh tanggung jawab, serta siap menghadapi berbagai tantangan fisik dan mental.” tegas Kapolda.

Beliau juga menyampaikan harapan agar seluruh siswa memanfaatkan masa pendidikan dengan sungguh-sungguh.

Baca Juga :  Rotasi Besar di Polda Lampung, Sejumlah PJU dan Kapolres Berganti Jabatan

“Pendidikan ini bertujuan membentuk karakter serta membangun mental dan kepribadian yang sesuai dengan nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya. Sikap dan perilaku akan dibentuk menjadi pribadi Polri yang berintegritas dan menjunjung tinggi Pancasila serta UUD 1945”,

“Pendidikan ini adalah pondasi awal karier kalian sebagai anggota Polri, jadilah bintara yang tidak hanya terampil secara teknis, tetapi juga memiliki jiwa pengayom dan pelindung masyarakat. Keberhasilan kalian akan menjadi kebanggaan Polda Lampung dan seluruh masyarakat”, tutup Kapolda Lampung

Pendidikan Pembentukan Bintara Polri TA 2025 ini meliputi pelatihan fisik, mental, serta pembekalan pengetahuan kepolisian untuk mempersiapkan siswa menghadapi tantangan tugas di lapangan.

(Amr/Hms)

Berita Terkait

Doa Bersama Lintas Agama, Polres Tulang Bawang Barat Wujudkan Harmoni dan Solidaritas untuk Sumatera Bangkit
Polisi Amankan Oknum Wartawan di Tulang Bawang Barat Terkait Penyalahgunaan Narkotika Sabu
Polda Lampung Terima Audiensi Perwakilan Mahasiswa Perguruan Tinggi Lampung*
Rotasi Besar di Polda Lampung, Sejumlah PJU dan Kapolres Berganti Jabatan
Wakapolda Lampung Pimpin Tactical Floor Game Persiapan Pengamanan Operasi Lilin Krakatau 2025
Polda Lampung Gelar Sosialisasi Pemahaman KUHP Dan KUHAP Baru Bagi Penyidik
Soni Zainhard Utama sepupu mantan bupati pesawaran Diperiksa Kejati Lampung Kasus Tipikor Eks Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona
Gerak Cepat Kemanusiaan: Muhammadiyah Lampung Kerahkan 33 Relawan untuk Korban Banjir Bandang Sumatera Barat

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:53 WIB

Doa Bersama Lintas Agama, Polres Tulang Bawang Barat Wujudkan Harmoni dan Solidaritas untuk Sumatera Bangkit

Jumat, 26 Desember 2025 - 18:06 WIB

Polisi Amankan Oknum Wartawan di Tulang Bawang Barat Terkait Penyalahgunaan Narkotika Sabu

Senin, 22 Desember 2025 - 06:41 WIB

Polda Lampung Terima Audiensi Perwakilan Mahasiswa Perguruan Tinggi Lampung*

Minggu, 21 Desember 2025 - 22:44 WIB

Rotasi Besar di Polda Lampung, Sejumlah PJU dan Kapolres Berganti Jabatan

Jumat, 19 Desember 2025 - 17:47 WIB

Wakapolda Lampung Pimpin Tactical Floor Game Persiapan Pengamanan Operasi Lilin Krakatau 2025

Berita Terbaru